Rabu, 11 November 2015

Hobi Minum Kopi Rentan Alami Diabetes, Benarkah ?


Benarkah meminum tiga hingga empat cangkir kopi sehari cegah terjadinya diabetes?

Solusi Diabetes Anda - Apakah minum kopi merupakan salah satu rutinitas pagi hari yang tak bisa Anda lewatkan? Jika ya, mungkin sekarang saatnya untuk memberi jeda bagi kebiasaan tersebut. Pasalnya, sebuah studi mengungkap kebiasaan tersebut meningkatkan risiko pra-diabetes pada individu usia dewasa muda dengan hipertensi ringan.

Untuk studi ini para peneliti menganalisis 1.201 pasien non-diabetes berusia 18-45 tahun yang memiliki kecenderungan hipertensi. Para pastisipan studi terdiri dari 26,3 persen bukan peminum kopi; 62,7 persen cukup menyukai kopi; dan 10 persen adalah pecandu kopi. Mereka yang rutin minum kopi berusia lebih dewasa dan memiliki indeks masa tubuh (BMI) lebih tinggi dibandingkan partisipan yang tak meminum kopi.

Ada hubungan linier antara penggunaan kopi dan risiko hipertensi yang perlu penanganan medis dengan 100 persen meningkatnya risiko pra-diabetes pada penggila kopi, dilansir laman Medindia, Selasa (1/9/2015).

Lucio Mos dari Rumah Sakit San Daniele del Friuli bilang, "Minum kopi meningkatkan risiko pra-diabetes pada individu muda dewasa yang memiliki metabolisme lambat dalam mencerna kafein. 

Risiko menjadi semakin besar pada kasus individu obesitas atau kelebihan berat badan. Studi kami menunjukkan bahwa penggunaan kopi secara linear dikaitkan dengan peningkatan masalah kardiovaskular pada individu muda dewasa dengan hipertensi ringan. 

Pasien-pasien tersebut harus mewaspadai konsumsi kopi yang bisa meningkatkan risiko hipertensi dan diabetes di masa mendatang dan sebaiknya hanya mengonsumsi dalam jumlah minimum."Musim hujan tiba. Anda para pemotor tentu butuh persiapan ekstra di atas roda dua. Paling mutlak, jas hujan sebagai penangkal basah kala diguyur hujan yang sewaktu-waktu mengancam turun.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar